Monday, December 9, 2013

Manusia Tropis

Bicara tentang masa depan, adalah suatu kemewahan bagi manusia tropis. Manusia tropis adalah manusia sederhana. Di negeri tropis matahari bersinar sepanjang hari, sepanjang tahun. Manusia tropis tidak perlu baju tebal, rumah dengan bangunan yang kokoh, juga tidak perlu menimbun makanan untuk menghadapi iklim yang ekstrim. Manusia tropis tidak perlu berpikir panjang, semua kebutuhan hidupnya tersedia dari alam sekitarnya. Manusia tropis tidak perlu menumpuk-numpuk harta kekayaan, karena manusia tropis adalah manusia sederhana.

Manusia Indonesia adalah manusia tropis, sesungguhnya kebutuhannya adalah sangat sederhana: cukup sandang, pangan, papan dan sebelum mati bisa naik haji (bagi yang mampu dan yang mau) hihihihi... Manusia tropis tidak perlu bersusah payah mempunyai konsep tentang masa depan. Bagi manusia tropis hidup adalah hari ini, di sini. Besok adalah hari lain yang akan berulang seperti hari kemarin, seperti kepastian esok matahari akan terbit dan bersinar kembali.

Sesungguhnya mengurus negeri tropis yang kaya akan sumber daya alamnya ini adalah sesuatu yang mudah, karena manusianya adalah manusia tropis, manusia yang sederhana, kekayaan melilmpah ruah, pemandangan dan pantainya sangat indah, Tidak perlu konsep yang muluk-muluk, syaratnya hanya satu: 
Pemimpin negeri ini haruslah mencintai rakyatnya dengan sepenuh hati, DAN TIDAK KORUPSI!!

Karena manusia tropis adalah manusia sederhana...

Salam cinta untuk rakyat Indonesia, and FUCK YOU KORUPTOR!

hehehehe....

No comments:

Post a Comment